POTRET INDONESIA NEWS.COM
SUMUT.III - Pergerakan Tim Misi Penginjilan HARVEST kembali berlangsung di awal tahun 2025 ,dengan mengadakan tiga sesion kegiatan yakni ; kunjungan penghiburan ke rumah anggota Tim Harvest yang sedang berduka cita atas wafatnya Ibu kandung Jusuf Ginting di Tanjung Morawa Kabupaten DeliSerdang.
Kemudian berlanjut dengan kunjungan Tim Harvest ke Panti Asuhan SAHABAT KELUARGA INDONESIA yang berada di Jalan Pancing belakang rumah sakit haji Medan. dan terakhir kunjungan Doa ke rumah jemaat Gereja Protestan, pada Minggu, 02 Februari 2025.
Diacara penghiburan dirumah Jusuf Ginting Tim Harvest menaikkan beberapa lagu bersyukur dan penyembahan serta menyampaikan kata ucapan penghiburan kepada keluarga Jusuf Ginting dan istrinya agar tetap bersyukur dan selalu merasakan kasih karunia Tuhan yang sanggup menghibur keluarga yang berduka cita ini. Tak lupa Jusuf Ginting juga menyampaikan rasa terimakasihnya atas kunjungan penghiburan Tim Harvest ke rumahnya.
Adapun kegiatan rutin Tim Misi Penginjilan HARVEST ini berawal dari kumpulan beberapa SAHABAT Tuhan Yesus dari berbagai Denominasi Gereja yang memiliki hati mengasihi dan terbeban akan derita orang lain, serta rindu menyampaikan Injil Firman Tuhan yang sanggup mengubah setiap kehidupan manusia dari yang tidak Baik menjadi BAIK didalam kemurahan Tuhan.
Sesampainya diilokasi Panti Asuhan Sahabat Keluarga Indonesia Tim Harvest memberikan bantuan sosial sebagai tanda tali asih buat anak-anak Panti Asuhan sembari melaksanakan ibadah dan perenungan Firman Tuhan tentang " BERBAHAGIALAH " ( Mazmur 1 ayat 1 - 3 ).membuat anak-anak Panti Asuhan yakin bahwa kebahagiaan itu datangnya hanya bila kita hidup seturut Firman Tuhan.
Pimpinan Yayasan Panti Asuhan SAHABAT KELUARGA INDONESIA Bapak Imanuel Ginting STh mengucqpkan terimakasih atas bantan dan kunjungan Tim Harvest sehingga Anak-anak Panti Asuhan sangat merasa di berkati dengan kedatangan Tim Misi Penginjilan Harvest yang membawa kabar pemberitaan Injil sukacita dan damai sejahtera.Di mana diakhir acara Tim Harvest yang di pimpin Pdp Damos Simatupang.Amd bersama Sabar Sitorus dan rekam lainnya memberikan kuis Isi Alkitab ,berani tampil nyanyi dengan hadiah snack juga bonus uang jajan.
Disesion ketiga hari ini gerakan Tim Harvest menuju rumah Roy Siburian jemaat Gereja Protestan di Medan yang mengalami gangguan kesehatan dan membutuhkan Doa khusus bersama. Untuk itu Tim Harvest melaksanakan Ibadah Doa pujian penyembahan bersyafaat secara berantai guna memohon kepada Tuhan Yesus berkenan menyembuhkan dan menguatkan Iman serta Fisik keluarga Jemaat Gereja tersebut.
Diakhir tiga kegiatan tersebut Tim Harvest sangat berterima kasih kepada Tuhan Yesus yang telah menopang penuh tiga sesion pelayanan dalam siang hingga malam hari itu ,Semua peserta selalu berdoa agar kegiatan Bansos dan sekaligus Misi Penginjilan ke umat Nasrani ini dapat terus berlanjut dengan penuh sukacita.
" Doakan kami untuk selalu menjadi berkat bagi siapapun dan untuk siapapun yang membutuhkan bantuan sosial dan rindu penyampaian Injil Firman Tuhan. " Ucap Jonathan Sembiring ST selaku anggota Tim Harvest
" Kawan kawan ku sekalian ingatlah selagi masih Tuhan beri waktu,, Ayooh memberitakan Injil Firman Tuhan sembari berbagi bantuan sosial secara sukarela dan dengan Sukacita, " Ungkap dan Harapan Sabar Sitorus kepada seluruh pengurus dan anggota Tim Harvest.( Dms / Red ).