Kapolda Sumut Irjen Pol Whisnu Hermawan Februanto SIK bersama masyarakat menikmati suasana keceriaan mewarnai kegiatan Car Free Day di Medan.
POTRET INDONESIA NEWS.COM
MEDAN.III - Kapolda Sumut, Irjen Pol Whisnu Hermawan Februanto, meramaikan kegiatan Car Free Day di Lapangan Merdeka, Jalan Balai Kota, Medan, Minggu (13/10).
Pantauan di lapangan, keceriaan mewarnai kegiatan Car Free Day karena masyarakat dapat bertemu dan berbaur langsung dengan Irjen Pol Whisnu Hermawan Februanto beserta istri juga para Pejabat Utama Polda Sumut.
Kehadiran Kapolda Sumut di Car Free Day dalam rangka cooling system Pilkada 2024 di wilayah Kota Medan, Sumatera Utara berjalan aman, damai dan gembira.
Tak hanya itu personel Dit Samapta Polda Sumut juga mengadakan berbagai kegiatan seperti membagikan makanan gratis serta melaksanakan patroli kamtibmas.
Melalui Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Pol Hadi Wahyudi, menyampaikan Polda Sumut dan jajaran terus bekerja dalam mewujudkan pesta demokrasi Pilkada 2024 tetap berjalan aman, nyaman dan damai.
"Setiap Minggu personel hadir di acara Car Free Day di Lapangan Merdeka, Medan, menyampaikan imbauan kepada masyarakat untuk selalu menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif terutama di masa Pilkada 2024," ujarnya.
Mantan Kapolres Biak Papua itu menegaskan, Polda Sumut beserta jajaran juga meningkatkan patroli jalanan di Kota Medan dalam mengantisipasi aksi geng motor dan begal yang meresahkan masyarakat.
"Terhadap geng motor dan begal yang meresahkan masyarakat akan ditindak tegas. Situasi kamtibmas dan Pilkada 2024 harus berjalan kondusif," pungkasnya. ( Red)
Narasumber : Humas Poldasu.